Tukang Tagih Sampah Ditikam dari Belakang, Polisi Buru Pelaku

Tukang Tagih Sampah Ditikam dari Belakang, Polisi Buru Pelaku
Korban Penikaman Membuat Laporan ke Kantor Polisi/F: ist

PEKANBARU, LIPO - Korban penikaman oleh orang tak dikenal di Jalan Hangtuah, Pekanbaru bernama Fardinal Djamal, mendatangi Mapolresta Pekanbaru untuk membuat laporan.

Korban mendatangi Mapolresta Pekanbaru didampingi kuasa hukumnya Jhon Sumber Sinaga, Selasa (7/1/2025).

Jhon berharap agar Polresta Pekanbaru mengusut tuntas kasus penikaman oleh kliennya tersebut.

“Agar diberikan sanksi yang berat kepada mereka, karena mereka sempat mengeluarkan tembakan senjata api,” kata Jhon Sumber Sinaga.

Ia menjelaskan, antara kliennya dengan pelaku sama sekali tidak kenal. Kliennya ditikam dari belakang oleh salah satu OTK yang mengendarai motor sebanyak empat tusukan.

“Ada empat tusukan di bagian pinggul, di kiri dua, kanan dua,” pungkasnya.

Sementara, Wakasat Reskrim Polresta Pekanbaru, AKP Markus Sinaga membenarkan bahwa korban telah membuat laporan ke Polresta Pekanbaru.

“Setelah kejadian korban bukan menghilang tapi dibawa ke rumah sakit Santa Maria Pekanbaru untuk penanganan awal terkait luka yang dialami korban. Hari ini korban sudah buat laporan ke Polresta Pekanbaru,” singkat Markus.

AKP Markus mengatakan bahwa saat ini pihaknya masih memburu pelaku.

“Kita saat ini masih memburu para pelaku,” kata AKP Markus.

AKP Markus menjelaskan, peristiwa tersebut bermula saat korban mendata tagihan iuran sampah di kawasan tersebut bersama seorang rekannya.

“Tak lama, datang dua orang tak dikenal yang berkendara sepeda motor mendekati korban. Salah seorang dari mereka langsung menikam bokong korban sebanyak dua kali. Korban yang terluka mencoba melarikan diri ke arah toko saksi,” kata Wakasat.

Hingga saat ini polisi masih terus mendalami motif penikaman dan pelaku penembakan dengan senjata api tersebut.

“Kita juga telah meminta keterangan dari sejumlah saksi,” tutup AKP Markus.

Seperti diketahui sebelumnya, Insiden penusukan terhadap seorang petugas pengutip sampah terjadi di Jalan Hangtuah Ujung, Pekanbaru pada Senin (06/01/2025). Insiden itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB*****

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Penikamam

Index

Berita Lainnya

Index