PEKANBARU, LIPO - Bakal calon Walikota Pekanbaru Parisman Ihwan, semakin serius maju dalam Pilkada nanti.
Anggota DPRD Riau ini mengaku optimis bisa menjadi pesaing calon lainnya yang akan maju dalam kontestasi.
Untuk calon wakil, ia mengaku masih tahap penjajakan. Dalam waktu dekat akan diumumkan kepada masyarakat, menunggu penetapan nama-nama calon yang akan ditetapkan partai Golkar.
"Masih di dalam kantong. Insya Allah sudah ada pendekatan-pendekatan. Apakah dari birokrat , politisi dan pengusaha nanti pada saatnya kita umumkan," ujar Iwan Fatah sapaan Parisman. Jumat 3 Mei 2024.
Ketua pemenangan DPD I Golkar Riau untuk Pekanbaru ini masih optimistis akan diusung partai berlambang beringin tersebut, mengingat dia salah kader Golkar yang berkeinginan kuat maju di Pilwalkot Pekanbaru.
"Saya berharap diusung Golkar," kata anggota DPRD Riau dua periode ini.
Diketahui, Parisman sudah mengambil formulir di sejumlah Parpol. Di antaranya adalah PKB, PDIP, PKS. Dalam waktu dekat, dirinya akan berkomunikasi dengan partai lainnya untuk maju sebagai calon walikota Pekanbaru.(***)
