PEKANBARU, LIPO - Satreskrim Polresta Pekanbaru berhasil menangkap pelaku yang kerap melakukan pencurian material lempengan tembaga patung Tugu Zapin, yang berada di Jalan Sudirman. Tepatnya depan Kantor Gubernur Riau.
Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bery Juana Putra, mengatakan, bahwa pihaknya menerima laporan bahwa lempengan tembaga patung Tugu Zapin kerap dicuri oleh orang tak dikenal.
“Kami melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku yang bernama Erwin Dika,” ujar Bery, Senin (10/2/2025).
Dari pelaku, petugas menemukan besi tembaga di dalam karung yang sedang dibawa oleh pelaku.
“Pelaku juga telah mengakui bahwa telah mengambil lempengan tembaga dari patung tugu zapin,” ungkapnya.
Saat ini pelaku beserta barang bukti berupa lempengan tembaga tugu zapin sudah diamankan dan dibawa ke Mapolresta untuk proses lebih lanjut.*****
