Ciptakan Pilkada Damai, Polsek Rokan IV Lakukan Cooling System Bersama Warga

Ciptakan Pilkada Damai, Polsek Rokan IV Lakukan Cooling System Bersama Warga
Bhabinkamtibmas Polsek Rokan IV Koto melaksanakan sambang warga dan Cooling System /lipo

ROKAN HULU, LIPO - Bhabinkamtibmas Polsek Rokan IV Koto melaksanakan sambang warga dan Cooling System dalam menciptakan situasi Pilkada tahun 2024 yang aman, sejuk dan damai.

"Tampak personel Bhabinkamtibmas Polsek Rokan IV Koto Bripka Pane, sedang berdialog serta berdiskusi dengan masyarakat," kata Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono melalui Kapolsek AKP Yohannes Tindaon, Senin (28/10/2024).

AKP Yohanes, berharap agar seluruh elemen masyarakat dari berbagai lapisan untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada tahun 2024 dalam kondisi aman, damai, nyaman dan tertib.

"Kami mengajak masyarakat ikut berpartisipasi  dalam memberikan hak suaranya dalam Pilkada 2024," ujar Eks Kanit Propam Polres Rohul ini.

Diharapkannya, supaya masyarakat tidak terpengaruh adanya berita hiax terkait Pilkada yang disampaikan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga dapat membuat situasi keamanan tidak kondusif.

"Terakhir dengan hadirnya petugas Polri di ditengah masyarakat dapat mengurangi adanya potensi gangguan Kamtibmas," tutupnya.(***)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Polres Rohul

Index

Berita Lainnya

Index