PEKANBARU, LIPO - Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono melalui Kasat Intelkam AKP Bunyamin melaksanakan kegiatan Cooling System dan penggalangan terhadap Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Kepenuhan dalam tahapan Pilkada 2024.
Bunyamin menerangkan, cooling system dan penggalangan tersebut bertujuan untuk antisipasi terjadinya gugatan PHPU di Mahkamah Konstitusi (MK) nantinya.
"Saat ini PPK Kecamatan Kepenuhan melakukan pendataan terhadap DPT yang sudah tidak berada atau sudah tidak tinggal di Kecamatan Kepenuhan," kata Bunyamin, Ahad (27/10/2024).
Lanjutnys, menjelang regulasi pembagian C6 pemberitahuan kepada pemilih akan dilaksanakan duduk bersama dengan Tim Sukses masing masing calon di Kecamatan Kepenuhan.
"Terkait pendistribusian C6 pemberitahuan kepada pemilih agar masing-masing perwakilan dari Tim pemenangan ikut mendampingi PPK, PPS pada saat penyerahan C6 pemberitahuan," ungkapnya.(***)
