Dukung Hasto Kristiyanto, Kader PDI-P Riau Siap Amankan Kongres 2025 Dari Penganggu

Dukung Hasto Kristiyanto, Kader PDI-P Riau Siap Amankan Kongres 2025 Dari Penganggu
Kader PDIP Riau/ist

LIPO - Sejumlah kader PDI-P di Riau menyatakan kesiapan mereka untuk turun tangan mengamankan jalannya Kongres PDI-P yang dijadwalkan pada April 2025. 

Pernyataan ini disampaikan terkait adanya isu yang berkembang tentang upaya merusak stabilitas internal partai moncong putih tersebut.

Isu ini diperkuat dengan situasi yang tengah dihadapi Sekjen PDI-P, Hasto Kristiyanto, yang saat ini ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus Harun Masiku, meskipun bukti keterlibatan Hasto masih belum jelas.

Pernyataan tersebut disuarakan oleh mantan Ketua PDI-P Riau, Suryadi Khusaini, dalam sebuah video berdurasi pendek yang diunggah di akun TikTok miliknya @Suryadi kh.

 Dalam video tersebut, Suryadi yang didampingi oleh anaknya, Muhammad Dikky Suryado - anggota DPRD Pekanbaru, serta sejumlah kader PDI-P lainnya, menyampaikan pendapat mereka mengenai situasi politik yang sedang berkembang.

Suryadi mengungkapkan bahwa meskipun adanya penetapan status tersangka terhadap Hasto Kristiyanto, para kader dari arus bawah, baik struktural maupun non-struktural, tetap mendukung penuh partai. 

Ia menegaskan bahwa partai tidak perlu khawatir dengan isu politik yang beredar, dan bahkan siap memberikan dukungan hukum dengan mengirimkan 20 pengacara untuk mendampingi Hasto Kristiyanto jika diperlukan.

"Secara supervisi hukum kita menghormati, namun kami kader di Riau siap mengirimkan 20 pengacara untuk mendampingi Bapak jika diperlukan," ujar Suryadi. Senin 30 Desember 2024.

Selain itu, Suryadi juga menanggapi pernyataan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri yang sebelumnya menyatakan adanya upaya dari pihak-pihak tertentu yang berusaha mengganggu kelancaran kongres PDI-P, seperti yang terjadi pada periode 1995-1998. 

Suryadi mengungkapkan kekhawatirannya akan potensi gangguan terhadap kongres yang akan datang dan menyatakan bahwa seluruh kader, baik di Riau maupun di luar daerah, siap membela PDI-P agar kongres dapat berjalan lancar tanpa gangguan.

"Bagi siapapun yang berniat mengganggu kongres PDI-P, saya minta untuk urungkan niat itu. Mengganggu PDI-P itu terlalu mahal, apalagi jika peristiwa 1995-1998 terulang lagi," tegasnya.

Suryadi juga menyatakan bahwa para kader PDI-P di Riau siap untuk menjaga kelancaran dan kesuksesan Kongres 2025, demi menjaga kestabilan dan integritas partai. "Biarkan kongres berjalan lancar, biarkan demokrasi berjalan dengan baik,"tutupnya.(***)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#PDIP

Index

Berita Lainnya

Index