PEKANBARU, LIPO - Sejumlah relawan Sahabat Firdaus (Safir) yang saat ini berubah menjadi Barisan Muda Wahid (BMW) menyatakan dukungannya kepada pasangan Abdul Wahid - SF Hariyanto untuk maju sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau di Pilgub Riau.
Hal ini disampaikan Abdul Wahid usai bertemu dengan relawan Bersama Abdul Wahid - SF Hariyanto membangun Riau atau "Bermarwah" disamping Purna MTQ Pekanbaru, Selasa 20 Agustus 2024.
"Pada hari Selasa ini saya mengkhususkan untuk bertemu relawan. Dan tadi ada relawan baru dari Safir menyatakan dukungannya kepada kita untuk Pilgub Riau ini," kata Wahid.
Ditanya alasan mendukung, Wahid mengatakan salah satunya karena sosok dirinya di mata mereka paling membuka diri. Sehingga mereka menjatuhkan dukungan ke Bermarwah.
"Selain Safir, pensiun Purnawirawan TNI/Polri, GMKI, Bangun Riau, Marwah, Angkatan Muda Abdul Wahid juga mendeklarasikan mendukung kita," ujarnya.
Sementara Raja Ferza Pahlevi selaku Koordinator relawan Abdul Wahid - SF Hariyanto menyampaikan, dengan adanya dukungan relawan Safir ini akan menambah kekuatan untuk memenangkan pasangan "Bermarwah".
"Karena pak Firdaus tidak maju sehingga pilihan dari beberapa calon, beliau (Firdaus.red) mengarahkan dukungan ke pasangan Abdul Wahid," jelasnya.
Setelah ini tambahnya nanti juga ada ada relawan-relawan lainnya yang akan bergabung diantaranya relawan dari Edy Natar Nasution.
"Jadi sampai saat ini 31 relawan sudah bergabung dengan Abdul Wahid," pungkasnya.*****
