DURI, LIPO - Ustadz Abdul Somad (UAS) membeberkan alasannya mendukung pasangan calon Abdul Wahid-SF Hariyanto untuk pemilihan Gubernur Riau mendatang.
Selain karena Abdul Wahid seorang yang pernah menjadi santri, UAS menilai selama ini Abdul Wahid telah banyak memberikan kontribusi melalui jalur politik.
"Beliau ini santri, belajar di Pondok Inyiak Candung, Syekh Sulaiman Arrasuli Candung Agam, Bukit Tinggi. Selama jadi DPR RI banyak yang Ia perjuangkan untuk Riau,” kata UAS saat mengisi tausiyah kajian Dhuha di lapangan Musholla Ar-ridho perumahan Taman Anggrek kota Duri, pada Sabtu (17/8/24).
“Riau juga memperoleh dana PI dari bagi hasil migas. Riau dapat duit dari DBH sawit, setiap tahun dapat, inilah orang yang berjuang," tambah UAS.
Disamping itu kata UAS lagi, bahwa dirinya dan Abdul Wahid mempunyai kedekatan khusus, dan sudah saling mengenal sejak lama.
"Kami sudah lama saling mengenal. Kalau usia pak Wahid masih muda dari saya. Tapi kalau tampang muda dia dikit saya banyak," seloroh UAS.
UAS mengingatkan jamaah, bahwa Riau akan memilih pemimpin pada November mendatang.
“Jika ada kawan UAS, jangan pilih yang lain. Tengok dimana ada UAS selalu ada dia (Abdul Wahid). Paham kan?," ucap UAS.
UAS memandang Abdul Wahid seorang tulus dalam bergaul, komunikatif, dan energik.
"Saya tengok orangnya tulus, kalau ditelpon cepat responnya, kalau UAS telpon sampaikan sesuatu cepat pula beliau laksanakan, luar biasa, orangnya muda gagah dan energik, kita doakan hajatnya terkabul dan jadi pemimpin amanah," tutup UAS. *****
