SUMBAR, LIPO - Tim WRU SKW I Balai KSDA Sumbar mengevakuasi dua ekor buaya muara berjenis kelamin betina, pada Selasa (23/07/24).
Kegiatan evakuasi terhadap buaya tersebut untuk menghindari konflik dengan manusia. Sebab, buaya tersebut sering menampakan diri di Sungai yang mengaliri Nagari Aia Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten, Pasaman Barat. Hal itu membuat warga ketakutan.
Kepala Balai KSDA Sumbar, Lugi Hartanto, mengatakan, buaya tersebut baru berhasil dievakuasi sekitar pukul pukul 17.15 WIB, pada Selasa (23/07/24).
“Tim melakukan upaya penangkapan terhadap satwa tersebut dengan menggunakan teknik jerat tali yang dihubungkan dengan pipa paralon sebagai penyangga jerat tali tersebut,” jelas Lugi.
Terkait bobot dua ekor buaya tersebut, Lugi menjelaskan, setelah melakukan pengukuran, panjang buaya panjang 250 cm dan lebar 36 cm. Dan satu ekor lainya memiliki 180 cm dan lebar 24 cm.
Agar tidak terjadi konflik dengan manusia, Tim WRU memasang spanduk himbauan agar berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar lokasi yang menjadi habitat satwa Buaya Muara tersebut.
“Tim WRU akan melakukan sosialisasi di Nagari Aia Bangis terkait populasi Buaya Muara yang semakin meningkat,” tukas Lugi. *****
