Polisi Usir Warga yang Nonton Penjinakan Bom Bekasi

 Polisi Usir Warga yang Nonton Penjinakan Bom Bekasi
Ilustrasi bom/net
JAKARTA, LIPO-Warga sekitar terpantau berdatangan ke tempat penemuan bom di salah satu kontrakan di Bintara, Bekasi, Jawa Barat. Berdasarkan pantauan, terlihat warga sekitar berkerumun melihat tempat penemuan bom yang kontrakan tiga lantai itu.

Tim penjinak Boom dan Densus 88 Antiteror Polri saat ini berencana melakukan peledakan bom yang ditemukan di sebuah kamar kos. Dalam proses peledakan bom ini sejumlah polisi tampak mengusir semua warga, termasuk awak media yang hendak melakukan peliputan di lokasi.

Dari penjelasan petugas yang menggiring warga agar menjauh, mereka diminta menjauhi lokasi sampai radius lebih dari 500 meter.

Sementara polisi tak hanya mengusir warga yang sedang menonton, tapi warga yang sedang berada di dalam rumah di sekitar lokasi.

"Ini untuk keselamatan ya pak, bu. Mohon maaf karena kami khawatirkan bom ini akan meledak dan memiliki kekuatan daya ledak yang tinggi," ucap petugas ke warga.(lipo*3/okz)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index