TEMBILAHAN, LIPO - Polsek Teluk Belengkong melaksanakan kegiatan cooling syste untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada Serentak 27 November 2024.
Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Syams Mazus bersama anggota Polsek lainnya, dengan tujuan meredakan ketegangan dan mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat mempengaruhi jalannya pemilihan.
Kapolsek Teluk Belengkong Ipda A. Awang mengatakan, secara proaktif menyambangi berbagai titik strategis di wilayah kecamatan, berinteraksi dengan masyarakat dan memberikan imbauan agar tidak terprovokasi oleh informasi yang salah.
"Kami minta masyarakat bijak dalam menggunakan media sosial sehingga tidak termakan informasi maupun berita hoax yang dapat menimbulkan kegaduhan ditengah masyarakat," ujar Awang, Rabu (6/11/2.24).
Melalui kegiatan cooling system, Polsek Teluk Belengkong berharap masyarakat dapat tetap tenang, bijak dalam menyikapi berita yang beredar.
"Bersama-sama kita menjaga ketertiban demi terciptanya Pilkada yang aman dan damai," tutupnya.