TEMBILAHAN, LIPO - Dalam upaya menjaga situasi yang kondusif di wilayah Kecamatan Teluk Balengkong, Kabupaten Indragiri Hilir, jajaran Polsek setempat menggelar silaturahmi bersama tokoh agama, tokoh masyarakat, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Panwascam setempat.
Pertemuan tersebut dipelopori oleh Aipda Hendri Krisno yang mengadakan pertemuan santai dalam bentuk Casual Talk di sebuah warung Desa Teluk Belengkong.
Kapolsek Teluk Balengkong Ipda A. Awang melalui Aipda Hendri mengatakan, tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memperkuat komunikasi dan mengajak seluruh komponen masyarakat di Kecamatan Teluk Belengkong agar bersama-sama menjaga situasi aman dan damai selama proses tahapan Pilkada.
"Terutama saat masa kampanye terbuka yang sedang berlangsung, sehingga pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah pada 27 November 2024 nanti bisa berjalan lancar dan damai," ujar Hendri, Selasa (5/11/2024).
Lanjutnya, saat ini juga banyak berita tidak benar dan provokasi yang beredar di masyarakat, yang bisa menyebabkan perpecahan.
"Kami berharap agar lebih bijak dalam menerima informasi dan selalu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas jika menemukan informasi yang tidak jelas asal usulnya," pungkasnya.(***)