Pengamanan Ketat Jelang Debat Cagubri, Tamu Diperiksa dengan Metal Detektor

Selasa, 29 Oktober 2024 | 19:34:49 WIB
Pemeriksaan undangan yang menghadiri debat Pilgubri/lipo

LIPO - Jelang debat calon gubernur Riau yang akan digelar KPU di SKA Co-Ex pada malam hari ini, Selasa, 29 Oktober 2024, aparat kepolisian menerapkan pengamanan ketat.

Pantauan Liputanoke menunjukkan bahwa pintu masuk ruangan dijaga dengan ketat. Setiap tamu undangan diwajibkan menggunakan ID khusus dan melakukan registrasi. Para pendukung pasangan calon (paslon) juga diperiksa menggunakan metal detector untuk memastikan tidak ada barang terlarang yang dibawa masuk ke dalam ruangan debat.

Debat ini diikuti oleh tiga pasangan calon gubernur Riau: Paslon nomor urut satu Abdul Wahid - Sf Hariyanto (Bermarwah), nomor urut dua Nasir-Wardan (Nawaitu), dan Syamsuar - Mawardi Saleh (Nawaitu).

Tema debat pertama adalah "Tata Kelola Pemerintahan yang Baik (Good Governance) dan Pembangunan Daerah yang Inklusif."

Komisioner KPU Riau, Nugroho Noto Susanto, menyampaikan bahwa tujuan dari pelaksanaan debat publik ini adalah untuk menyebarluaskan profil, visi, misi, serta program kerja para paslon kepada masyarakat.

 Selain itu, debat ini bertujuan memberikan informasi komprehensif sebagai pertimbangan bagi masyarakat dalam menentukan pilihan, serta menggali setiap tema yang diangkat dalam kampanye.

"Dengan total durasi debat 120 menit, KPU Riau berharap masyarakat dapat lebih memahami calon pemimpin yang akan memimpin Riau ke depan," tutup Nugroho.

Hingga berita ini diturunkan debat cagubri masih berlangsung.(***)

Tags

Terkini